Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mencari Pekerjaan Data Entry? Ini Daftar Perusahaan Tempat Anda Berburu Pekerjaan Data Entry!

Apa itu data entry?

Definisi data entry, pada level yang paling mendasar adalah pekerjaan yang melibatkan pengoperasian peralatan untuk menginput data ke dalam sistem perusahaan. Peralatan yang paling sering digunakan adalah keyboard, dan jenis data yang diinput adalah huruf, angka atau pu simbol, serta dari mana sumbernya (bisa berupa audio ataupun gambar).

Courtesy: www.startupguys.net

Umumnya, pekerjaan data entry adalah jenis pekerjaan yang diperuntukkan bagi kontraktor independen (freelancer), bukan staf perusahaan yang direkrut pada umumnya, sehingga tidak ada standar minimal upah yang akan Anda terima. Pekerjaan data entry ini mengupah Anda berdasarkan berbagai struktur pengupahan, yaitu: upah per jam (ini jarang terjadi), per lembar, ataupun per satuan tertentu, misalnya per menit, per jam, per kata, per kalimat, dan lain sebagainya. 

Di mana mendapatkan pekerjaan legit data entry?

Anda yang pernah mencoba melakukan pencarian pekerjaan data entry di beberapa workplace seperti Upwork.com maupun Freelancer.com, mungkin pernah mendapati pekerjaan data entry scam. Jangan berkecil hati, di sini akan kami berikan daftar di mana Anda dapat melamar pekerjaan data entry yang legit. 

1. AccuTran Global

AccuTran Global adalah sebuah perusahaan yang mendefinisikan dirinya sendiri sebagai perusahaan layanan bisnis virtual online yang berkantor pusat di Ontario, Kanada. Didirikan tahun 2002, AccuTran Global menyediakan berbagai layanan menggunakan pekerja lepas (freelancer) dari rumah. Jenis pekerjaan yang ditawarkan perusahaan kepada para kliennya adalah data entry, transkripsi, terjemahan, editing, proofreading, dan dukungan administrasi. 

Perusahaan ini memberikan upah kepada transciber berbasis kata. Tarif dasarnya adalah $0.005 per kata untuk audio dasar. Bayaran tertinggi adalah $0.0066 per kata untuk audio yang sulit dan/atau asing. Transcriber yang telah memperoleh minimal $2000 dalam enam bulan pertama akan mendapatkan bonus sebesar $50. Pembayaran dilakukan setiap tanggal 15 melalui cek ataupun transfer bank. 

2. Axion Data Entry Services

Axion Data Entry Services adalah perusahaan penyedia layanan data entry yang berkantor pusat di Pennsylvania, Amerika Serikat. Mereka membayar operator data entry berdasarkan satuan piece, yang bisa beragam tergantung pada proyeknya. Dalam beberapa proyek, data yang diinput sedikit dan kompensasi berkisar antara $0.04 hingga $0.08 per form. Sementara pekerjaan lain bisa berkisar antara 30 hingga 60 menit per dokumen dengan bayaran berkisar antara $5 hingga $9. 

3. Clickworker

Clickworker adalah sebuah perusahaan global yang menggunakan banyak pekerja online untuk mengerjakan pekerjaan di bebagai bidang seperti penulisan, terjemahan, data entry dan penelitian. 

Jenis pekerjaan yang dikerjakan oleh freelancer Clickworker adalah:

a. Penulisan

- Tulisan SEO dan optimasi untuk pemasaran online
- Deskripsi produk dan kategorisasi produk di e-commerce online

b. Data entry dan penelitian:

- Kategorisasi tagging video, audio, konten audio, dan gambar
- Penataan data dalam skala besar berdasarkan kategorisasi dan indeks
- Pengayaan alamat, validasi data dan penelitian online untuk mendapatkan basis data
- Verifikasi data dan penelitian 

c. Terjemahan 

Terjemahan skala besar untuk teks singkat oleh penutur asli dari 70 negara. 

Untuk bayaran, Clickworker membayar rata-rata $9 per jam. Namun, freelancer tidak dibayar berdasarkan jam, tetapi berdasarkan satuan, yang berarti bahwa per jamnya bisa beragam, tergantung kecepatan kerja freelancer. Pembayaran dilakukan dengan mata uang dolar AS ataupun euro. Freelancer mendapatkan pembayaran melalui PayPal atau pun transfer bank. 

4. QuickTate

QuickTate (iDictate) adalah perusahaan yang memberikan layanan data entry, transkripsi umum, dan transkripsi medis. 

Perusahaan ini membayar operatornya per kata. Bayaran untuk transkripsi umum adalah $0.0025 per kata atau $0.01 per 4 kata, sementara untuk transkripsi medis freelancer mendapatkan bayaran $0.005 per kata. Dengan bayaran itu, Anda bisa menghasilkan $5-7 per jam. Pembayaran dilakukan melalui PayPal. 

5. Scribie

Scribie adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa data entry dan transkripsi umum. Anda bisa bekerja di Scribie sebagai transcriber, transcription reviewer, dan proofreader. 

Sebagai transcriber, Anda akan dibayar sebesar $5 - $20 per jam. Pembayaran ini berdasarkan audio per jam, bukan jam aktual Anda bekerja. Sebagai contoh, untuk file audio dengan durasi 6 menit misalnya, Anda akan dibayar antara $0.5 hingga $2.

Anda juga akan mendapatkan bonus sebesar $5 jika Anda menyelesaikan minimal 3 jam setiap bulannya, berlaku kelipatannya. 

Syarat wajib Anda mendaftar di Scribie adalah memiliki akun PayPal yang verified, sebab pendaftaran dilakukan dengan masuk ke PayPal.

6. Smart Crowd

Smart Crowd adalah perusahaan penyedia jasa layanan data seperti pengetikan, pembersihan data, digitalisasi data, pembaruan data, dan data tagging. 

Anda akan dipekerjakan sebagai kontraktor independen. Ini berarti bahwa tidak ada manfaat dan jaminan upah minimal. Pembayaran diberikan per satuan, dan jenis data entry yang berbeda dibayar dengan rate yang berbeda pula. Namun, perkiraan bayaran per jam antara $5 hingga $6. Pembayaran dilakukan setiap minggu, namun akan dibayarkan jika Anda telah mencapai minimal $30. 

Dari daftar perusahaan di atas legit, Anda bisa berbubur pekerjaan data entry dari salah satu atau semua perusahaan di atas dengan mengunjungi website.